🌱🍫 MNUKWAR Papua Bersama Petani Kakao Kampung Siwi! 🍫🌱

Tanggal Publish : 23 Juli 2025
🌱🍫 MNUKWAR Papua Bersama Petani Kakao Kampung Siwi! 🍫🌱

Tingginya produktivitas perkebunan kakao tidak lepas dari perawatan tanaman kakao sesuai dengan mekanisme perawatan yang baik dan benar. Mnukwar Papua dalam Project BAKTI terkait peningkatan kapasitas petani kakao, ada beberapa metode dalam Pemangkasan tanaman kakao. Pemangkasan adalah Salah satu Cara agar tanaman kakao tidak mudah terserang penyakit.

3 metode Pemangkasan yang di ajarkan dalam merawat tanaman kakao:

1.      Pemangkasan Bentuk

2.      Pemangkasan Produksi

3.      Pemangkasan Pemeliharaan

 

Pemangkasan merupakan tujuan utama dalam menjaga tanaman agar terhindar dari serangan Hama/penyakit, meningkatkan produksi, serta mempertahankan umur ekonomis tanaman. Meskipun terlihat mudah, pemangkasan kakao membutuhkan penanganan secara berkala untuk menciptakan kondisi ekosistem lahan yang baik. Ekosistem lahan yang baik diharapkan menjadikan hasil panen semakin baik. 

Melalui pelatihan, pendampingan rutin, dan diskusi bersama petani, MNUKWAR Papua hadir untuk memperkuat teknik perawatan kakao yang lebih berkelanjutan. Kakao yang lebih berkualitas, hasil panen yang meningkat, dan alam yang tetap lestari! 🌳🤝